ACA Dukung Program Literasi Keuangan di Universitas Kanjuruhan Malang
Malang, Kamis 26 April 2018 | 00:15 WIB


Di awal tahun 2018 PT ACA kembali melaksanakan Kuliah Umum kepada mahasiswa di Universitas Kanjuruhan Malang (UNIKAMA) di Malang. Materi dibawakan oleh Bp. Jakub Nugraha dengan topik Industri Asuransi dan Revolusi Industri 4.0.

Kegiatan ini merupakan komitmen ACA dalam mendukung program literasi keuangan pemerintah guna meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap produk dan jasa keuangan. Selain itu, ACA juga membuka kesempatan kepada mahasiswa untuk bergabung dan berkarir dalam Professional Insurance Marketing Programme (PIMP).

Kuliah umum ini dihadiri 151 peserta pada hari Kamis (26/04). Kegiatan ini bukan yang pertama kali dilakukan oleh ACA. “Rangkaian kegiatan edukasi sudah ACA lakukan sejak 2015 di 10 kota di seluruh Indonesia. Kedepannya kami berkomitmen untuk terus melakukan kegiatan semacam ini, dengan harapan dapat menambah pemahaman masyarakat mengenai produk dan jasa keuangan, asuransi pada khususnya, serta memberi bekal dan mendidik para pelajar untuk menjadi tenaga ahli asuransi yang professional.