Menyimpan nomor emergency di dalam mobil penting demi mencegah hal buruk yang mungkin terjadi selama perjalanan. Nomor tersebut tidak hanya bermanfaat untuk Anda, tetapi juga orang lain. Siapa tahu, ketika berkendara, Anda menemukan pengemudi yang membutuhkan pertolongan.
Jadi, nomor emergency apa saja yang wajib ada di dalam kendaraan? Ini daftarnya.
Kepolisian
peterboroughpolice.com
Anda pernah menonton film Hollywood yang identik dengan panggilan darurat 911? Nah, Indonesia juga memiliki nomor darurat untuk menghubungi kepolisian terdekat, yaitu 112.
Nomor panggilan 112 dicetuskan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika beserta Kementerian Dalam Negeri. Melalui 112, Anda bisa terhubung dengan nomor darurat yang sudah dipakai sebelumnya. Semisal, kepolisian 110, pemadam kebakaran, dan ambulans.
Dengan adanya nomor darurat 112, masyarakat lebih mudah menghubungi pihak berwajib ketika dalam kondisi terdesak. Karena itu, nomor 112 dijalankan di 100 kabupaten dan kota seluruh Indonesia. Sebelumnya, nomor tersebut hanya dipakai di kawasan Batam, Makasar, Mataram, Jabodetabek, dan Balikpapan.
Istimewanya, Anda bisa menggunakan hotline ini secara gratis. Cukup ketik kode telepon masing-masing daerah dan nomor 112; klik “Call” atau “Panggil”, otomatis penelepon langsung terhubung dengan operator.
Operator Jalan Tol
autocar.co.uk
Jalan tol di Indonesia merupakan fasilitas umum yang penanganannya di bawah bendera penyelenggara jasa. Salah satu penyelenggara jasa terbesar adalah PT Jasa Marga. Perusahaan berbasis BUMN ini menyediakan berbagai layanan darurat bagi pengemudi ketika melewati jalan tol.
Anda bisa menghubungi call center Jasa Marga di nomor 14080. Misalnya, ketika mobil mogok, ada kecelakaan, atau membutuhkan kendaraan derek. Layanan tersebut tersedia 24 jam sehingga Anda tak perlu khawatir saat mengalami masalah di jalan.
Selain nomor Jasa Marga, pemerintah juga menyediakan SMS Center di nomor 0813 8006 8000. Nomor ini digunakan untuk mengetahui informasi kondisi jalan tol sebelum Anda melintasinya.
Posko Bencana Alam dan SAR
tirto.id
Indonesia merupakan daerah rawan bencana yang kadang-kadang tidak bisa diprediksi tanda-tandanya. Bencana bisa terjadi kapan pun; bahkan ketika Anda berada di jalan raya.
Kalau Anda mengalami hal tersebut, segera hubungi nomor posko bencana alam dan SAR. Untuk posko bencana alam, nomornya 129. Sementara Badan SAR bisa dihubungi melalui nomor 115.
Layanan Bensin Pertamina
id.techinasia.com
Anda sering melakukan perjalanan mudik? Selain keselamatan, kondisi mobil juga harus diperhatikan. Salah satunya, memperhatikan bahan bakar kendaraan.
Pasalnya, mudik identik dengan kemacetan. Mobil Anda bisa saja kehabisan bahan bakar di tengah antrean kendaraan yang mengular. Menjawab permasalahan ini, PT Pertamina menyediakan layanan hotline di nomor 1 500 500.
Anda bisa menelepon hotline Pertamina untuk meminta pengiriman bahan bakar sesuai kebutuhan. Syaratnya, informasikan lokasi Anda secara jelas kepada operator. Pertamina biasanya mengutamakan daerah yang terkena macet
Ambulans Gawat Darurat (AGD)
kvpr.org
Ambulans merupakan salah satu kendaraan yang diprioritaskan di jalan raya. Pengemudi ambulans memiliki hak untuk tidak mematuhi aturan lalu lintas. Misalnya, melawan arah, menerobos lampu merah, dan melintasi bahu jalan.
Layanan ambulans dapat digunakan saat kondisi darurat di jalan raya. Caranya, hubungi nomor 118 untuk terhubung ke sistem pelayanan gawat darurat. Khusus pengguna Telkomsel, bisa memakai nomor panggilan darurat 119.
Selain nomor emergency di atas, Anda juga mesti mengantongi nomor darurat lainnya. Semisal, nomor pemadam kebakaran, PLN, serta nomor darurat satelit. Di samping itu, Anda pun harus memiliki Asuransi Kendaraan Bermotor dari ACA untuk mengantisipasi hal buruk selama perjalanan. Asuransi tersebut memberikan proteksi ekstra sebagai jaminan atas kehilangan, kerugian, maupun kerusakan kendaraan bermotor.
(vea)