NEWS UPDATE
Rabu 12 Desember 2018 | 08:00 WIB
Daftar Mobil Keluaran Terbaru yang Cocok untuk Keluarga


Mobil saat ini tidak hanya berfungsi sebagai alat transportasi saja, tetapi juga telah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat, terutama bagi Anda yang sudah berkeluarga. Harga mobil yang kian terjangkau serta banyaknya pilihan produk dari berbagai produsen terkemuka, membuatnya tidak lagi menjadi produk eksklusif orang-orang berkantong tebal.

Ada banyak pertimbangan yang harus dilakukan sebelum memilih mobil tertentu sebagai kendaraan keluarga. Selain soal harga, faktor keamanan, layanan after sale, serta kualitas mesin yang digunakan juga harus menjadi perhatian Anda.

Dari sekian banyak mobil keluaran terbaru yang dijual di Indonesia, beberapa merek dan tipe mobil berikut dapat menjadi pilihan yang menarik untuk Anda sekeluarga:

Mitsubishi Xpander


sumber : tirto.id

 

Monbil anyar besutan Mitsubishi yang baru dipasarkan pada pertengahan tahun 2017 silam ini masih menyandang status sebagai SUV terlaris di kuartal pertama tahun 2018. Sejak awal tahun ini saja, sudah ada lebih dari 7000 unit Xpander yang terjual di antero Indonesia.

Daya tarik mobil ini terletak pada desain yang futuristik dan kapasitasnya yang cukup besar sehingga cocok dijadikan sebagai mobil keluarga. Saat ini Mitsubishi Xpander dipasarkan dalam 5 pilihan tipe dengan harga bervariasi sehingga dapat disesuaikan dengan bujet yang Anda punya.

All New Kijang Innova


sumber : toyota.astra.co.id

 

MPV berbadan lebar keluaran Toyota ini pada dasarnya merupakan penerus dari Toyota Kijang yang sudah memasuki pasar otomotif Indonesia sejak tahun 2004. Hadir sebagai mobil keluarga modern dengan segudang fitur menarik dan kapasitas yang lega, Kijang Innova melesat cepat menjadi salah satu pilihan kendaraan keluarga yang paling dicari.

All New Kijang Innova kini hadir dalam berbagai pilihan tipe dan tersedia dalam dua jenis transmisi, yaitu manual dan otomatis. Produk ini merupakan hasil pengembangan dari Kijang Innova lama yang mendapatkan sejumlah pembaruan, mulai dari mesin hingga desain interior.

Toyota Avanza


sumber : oto.com

 

Siapa yang tak kenal dengan Toyota Avanza? Mobil yang satu ini sangat tersohor di pasar otomotif Indonesia dan dapat dengan mudah Anda jumpai di manasaja. Peforma mesin yang baik serta harga yang relatif murah membuat MPV ini selalu laris diburu oleh para pembeli.

Seiring dengan perkembangannya, Avanza ini hadir dalam berbagai tipe dan varian mobil yang bisa Anda pilih sesuka hati. Dua varian terbaru dari Toyota Avanza adalah Avanza Veloz dan All New Avanza.

Honda CR-V


sumber : autoweek.com

 

CR-V adalah sebuah varian mobil buatan Honda yang sudah dikembangkan sejak tahun 1996. Pada tahun 2017 silam, generasi kelima dari mobil ini telah dipasarkan secara resmi di Indonesia. Berkat pengembangan dalam waktu panjang, tidak heran jika CR-V memiliki sejumlah keunggulan baik dari segi peforma maupun kenyamanan berkendara.

Bagi Anda yang tengah mencari mobil untuk keluarga, Honda CR-V jelas laik untuk masuk ke dalam jajaran mobil yang perlu Anda pertimbangkan.

Daihatsu Sigra


sumber : trapo.asia

 

Terakhir, ada MPV besutan Daihatsu yang sudah diproduksi sejak tahun 2016 lalu. Daihatsu Sigra merupakan mobil keluarga modern yang didesain khusus untuk menghadirkan kenyamanan berkendara di area perkotaan.

Mobil dengan mesin 3NR-VE I4 petrol berkapasitas 1,2 liter ini patut Anda pertimbangkan karena peforma mesinnya yang andal serta harganya yang sangat kompetitif.

Itulah beberapa jenis mobil keluaran terbaru yang bisa Anda pertimbangkan. Sebagai tambahan, untuk melengkapi keamanan diri Anda dan keluarga di jalan, gunakanlah asuransi kendaraan bermotor dari ACA yang sudah terbukti ampuh memberikan perlindungan ekstra ketika terjadihal-hal yang tidakdiinginkan pada kendaraan Anda.

 

 

(arf)