BERITA
Kamis 20 September 2018 | 10:00 WIB
Asuransi Aneh Yang Perlu Kamu Ketahui


Jangan heran bila kini apa saja bisa diasuransikan. Tidak hanya barang mewah, rumah, kesehatan dan jiwa, tetapi juga salah satu anggota tubuh atau  momen berharga tertentu. Di bawah ini ada beberapa asuransi yang bisa diantaranya cukup unik, tetapi memang benar benar ada. Apa sajakah itu?

 

Asuransi Pita Suara

Adalah Bruce Springsteen, penyanyi,penulis lagu, dan gitaris asal Amerika Serikat ini mengasuransikan pita suaranya senilai USD5.5 juta atau Rp71.5 miliar. Mengapa? Dia menganggap berkat pita suaranyalah dia berhasil dalam bernyanyi, dan pernah mendapatkan 17 Piala Grammy Award, 1 Piala Academy Award, dan 1 Piala Emmy Award.

 

Asuransi Rambut Kribo

Penampilan Troy Polamalu, seorang pemain rugby, jadi kian nyentrik dan mendapatkan perhatian dengan rambut kribonya. Demi menghormati kebudayaan Suku Samoa Selama 10 tahun dia tak pernah memotong rambutnya, sehingga kian banyak. Suatu kali dia berhasil mendapatkan sponsor dari sebuah perusahaan shampo terkenal di dunia, head & Shoulder yang akhirnya mengasuransikan rambut Troy seharga USD1 juta yakni sekitar Rp13 miliar.

 

Asuransi Pernikahan

Momen berharga bukan tidak mungkin untuk diasuransikan. Idenya muncul saat banyak pasangan bisa sampai stress sendiri memikirkan rencana pernikaha mereka. Secara garis besar sebenarnya asuransi pernikahan bertujuan untuk melindungi kamu dan pasangan dari banyak pengeluaran tak terduga. Misalnya ketika jas dan gaun pengantin yang dipesan jauh-jauh dari luar negeri hilang di bandara, maka pihak asuransi bakal menggantinya.  Maka isi asuransi ini mencakup beberapa hal antara lain stres, pembatalan gedung, pembatalan pernikahan karena calon mempelai pindah hati, dan lain sebagainya. Kalau ingin resepsi dan upacara pernikahan berjalan dengan lancar, maka jenis asuransi yang satu ini sebaiknya dimanfaatkan dengan benar.

 

Asuransi hantu

Adalah sebuah hotel Lowestoft di Inggris.  Suatu kali sang  pemilik hotel mengaku melihat hantu di bar hotel miliknya. Entah mengapa, setelah melihat hantu ini, dia pun membuat sebuah keputusan untuk memberikan asuransi sebesar Rp 17 milyar buat karyawan dan tamu hotel yang meninggal atau mengalami kecelakaan karena melihat hantu di hotel Lowestoft-nya ini.

 

Asuransi Lawak

Kemampuan untuk melawak pun bisa diasuransikan. Mengasuransikan lawakan ini dilakukan oleh seorang comedian terkenal bernama Rich Hall di tahun 2001 lalu. . Mengapa dia perlu mengasuransikan? Rupanha Rich takut suatu hari nanti bisa saja kemampuannya ini hilang atau redup. Jadi takut tiba tiba tidak lucu lagi. Ia pun mengasuransikan kemampuannya lawakannya itu dan kabarnya seharga 14.3 milyar Rupiah( USD1.1 juta).

 

 

Asuransi Anggota badan.

Yang ini memang tidak terlalu aneh. Dahulu ada kabar dimana pemain biola terkenal, Idris Sardi, mengasuransikan jarinya. Ada pula pemain sepakbola top, Cristiano Ronaldo yang mengasuransikan kakinya seharga USD100 juta (1.3 triliun Rupiah). Taylor Swift kabarnya mengasuransikan kakinya senilai Rp520 miliar. Asuransi ini menjamin kakinya dari resiko terjadinya kecelakaan atau cedera, yang beriksio mempengaruhi penampilannya dalam bekerja. Keith Richard, gitaris Rolling Stone – mengasuransikan jarinya senilai 21 Milyar Rupiah. Lalu ada . Merv Hughes, pemain kriket asal Australia mengasuransikan kumisnya senilai Rp 3,5 milyar. Alasannya, kumisnyalah yang bisa membuat permainannya lebih bagus.

 

Asuransi Sperma

Anda tahu Davide Lee Roth? Musisi dari grup band Van Halen yang pernah top di era 80’an? David  mengasuransikan spermanya. Tujuannya tidak lain adalah untuk melindunginya dari kehamilan yang tidak diinginkan. Maksudnya? Bila ia secara tidak sengaja menghamili wanita, maka David tidak perlu menjadi ayah dari anak itu. Ini karena pihak asuransi yang akan menanggung biaya anak tersebut. Kasihan sekali anaknya nanti ya, tidak punya ayah.

 

Itulah cerita intermezzo tentang asuransi yang aneh aneh. Kalau di ACA, asuransinya memang tidak aneh aneh, tetapi terbilang lengkap untuk ukuran normal. Mau tahu asuransi apa saja yang bisa anda ikuti? Klik saja di www.aca.co.id dan pilih menu Produk.  Untuk lebih jelasnya, bisa hubungi hotline ACA di 021 31999100

 

Follow social media ACA di :

Facebook         : www.facebook.com/acaasuransi/     

Twitter             : twitter.com/acaasuransi

Instagram         : www.instagram.com/acainsurance/

Youtube           : www.youtube.com/user/asuransicentralasia