NEWS UPDATE
Senin 22 April 2019 | 08:15 WIB
3 Mobil Baru Wuling Motors yang Siap Meluncur di Tahun 2019


Tergolong perusahaan baru, Wuling Motors justru membuktikan kiprahnya di segmen kendaraan roda empat. Sejak tahun 2016 lalu, mobil besutan Wuling dipamerkan di GIIAS—gelaran automotif internasional di Kawasan BSD City, Tangerang.

Memasuki tahun 2019, Wuling Motors kembali menorehkan prestasi dengan berinovasi di kelas SUV dan crossover. Meski belum resmi meluncur, bocoran spesifikasi mobil baru tersebut mampu mencuri perhatian publik. Apa saja merek yang akan dikeluarkan Wuling Motors? Ini ulasan lengkapnya.

Wuling Almaz


medcom.id

 

Mobil kelas SUV milik Wuling Motors yang pertama di tahun 2019 diberi label Wuling Almaz. Kendaraan tersebut masuk kategori SUV 5-seater. Kabarnya, SUV Wuling Almaz akan dijual senilai Rp300 jutaan.

Desain kabin Wuling Almaz terkesan lebih futuristik. Pada dasbor terdapat head unit yang menyatu dengan pengaturan pendiringan kabin. Sementara bagian setirnya, mirip desain di mobil Tesla Model X.

Untuk bagian eksterior, bagian lampu DRL terlihat menonjol. Desain menyipit dengan penerangan maksimal dari LED proyektor. Selain itu, rancangan grille-nya terlihat besar. Di bagian bumper-nya terdapat hiasan kisi angin.

Kejutan lainnya berasal dari teknologi mesin Wuling Almaz yang menggunakan sistem turbocharger. Karena turbocharger mampu bekerja maksimal, kinerja mesin mencapai 1.500 cc. Hasilnya, tenaga Wuling Almaz meningkat, torsinya terdongkrak, serta daya roda mempunyai delapan tingkat percepatan.

Wuling Baojun E100


mostreliablecarbrands.com

 

Tidak hanya berinovasi di kelas SUV, Wuling Motors juga akan meluncurkan mobil listrik bermerek Baojun E100. Penampakan kendaraan tersebut sudah ditampilkan di ajang GIIAS 2018 lalu. Kabarnya, desain mobil dikemas mirip Smart ForTwo milik Mercedez Benz.

Mengenai tampilan eksterior, Baojun E100 memiliki aksen warna yang cerah dan ceria. Bentuknya mungil dan simpel; cocok dipakai generasi muda zaman sekarang. Sementara dimensi mobil hanya 2.488 mm, tetapi kabinnya cukup lega untuk dua orang penumpang.

Kabin Wuling Baojun E100 dibekali fitur mutakhir. Ada WiFi, layar 7 inci, touchpad, filter udara, dan keyless entry. Fitur-fitur ini berpadu dengan dasbor dan kursi penumpang yang dibalut kombinasi warna hitam-hijau.

New Wuling Confero 2019


mobil123.com

 

Tahun 2018 lalu, Wuling Motors mengeluarkan Wuling Confero—yang laris manis di pasaran. Di awal 2019 ini, Wuling Motors kembali mempromosikan Wuling Confero dengan desain lebih futuristik.

Sebagai contoh, desain bagian depan—logo lima berlian berupa sayap—memiliki perubahan di garis horisontalnya. Jika diamati, garis tersebut terpotong. Artinya, Wuling meletakkan fokus pada logo daripada garis horisontal tersebut.

Perubahan lainnya terlihat dari grille sarang lebah. Anda tidak akan melihatnya lagi di seri New Wuling Confero ini. Desain tersebut digantikan oleh garis kotak yang tegas dan kokoh.

Selain perubahan eksterior, Wuling Confero 2019 juga dibekali dua pilihan mesin. Salah satunya bertenaga 82 Hp dengan jantung mekanik 1.2L. Untuk opsi kedua, Wuling Confero dilengkapi mesin 1.5L berdaya 105 Hp.

Lalu, bagaimana dengan harga jualnya? Jika ingin membeli satu unit New Wuling Confero, Anda mesti menyiapkan dana sekitar Rp116—122,7 juta. Tentang kapan dana tersebut bisa digunakan untuk membeli Wuling Confero, tunggu saja tanggal rilisnya.

 

Demikian ulasan seputar tiga merek mobil baru dari Wuling Motors. Agaknya, perkembangan Wuling Motors cukup pesat. Dalam kurun waktu kurang lebih 12 tahun, produk Wuling Motors berhasil memikat hati penggemar automotif. Karena itu, produk baru Wuling diprediksi bakal cepat ludes di pasaran.

 

Jadi, bagi yang ingin membeli kendaraan ini, siapkan dana mulai sekarang, ya. Selain itu, Anda juga harus pastikan sudah membeli Asuransi Kendaraan Bermotor dari ACA. Dengan demikian, kendaraan bisa mendapatkan perlindungan ekstra, mencakup jaminan proteksi atas kehilangan, kerugian, maupun kerusakan kendaraan bermotor.

 

 

(vea)