Salah satu kesalahan terbesar dari mereka yang membeli mobil adalah tidak mempertimbangkan harga purnabeli. Kalau harga purnabeli ini dipertimbangkan, mobil bisa dengan mudah dijual dengan harga yang cukup tinggi. Selain itu, mobil juga mudah laku karena sebagian besar komponennya masih berjalan dengan baik.
Nah, kalau Anda tipe orang yang sering mengganti mobil pada periode tertentu, coba lakukan beberapa hal di bawah ini. Dengan melakukannya. Harga purnabeli akan naik. Mobil bekas yang Anda miliki masih memiliki harga tinggi dan diminati banyak orang. Berikut lima cara meningkatkan harga juga mobil bekas yang Anda miliki.
Melakukan Perawatan Rutin Setiap Bulan
sumber : templartraining.us
Lakukan perawatan rutin mobil setiap sebulan sekali atau dua minggu sekali. Perawatan rutin ini harus dilakukan untuk mengetahui ada atau tidaknya gangguan pada beberapa komponen mobil. Salah satu gangguan yang sering muncul pada mobil adalah air mesin, oli mesin, rem, AC, dan lampu.
Pengecekan ini dilakukan ke tempat pembelian mobil atau tempat servis resmi. Jangan tunda pengecekan rutin setiap bulannya. Kalau sampai terjadi gangguan di tengah jalan, Anda justru berisiko alami kecelakaan lalu-lintas.
Mengecek Kondisi Mobil Pasca Perjalanan Jauh
sumber : yourmechanic.com
Selain mengalami pengecekan setiap sebulan sekali, Anda juga harus melakukan pengecekan setelah melakukan perjalanan jauh. Setelah melakukan perjalanan jauh, komponen mobil akan mengalami gangguan khususnya pada ban, rem, dan masalah mesin karena sering panas.
Kalau Anda tidak melakukan pengecekan secara rutin, komponen mobil bisa mudah rusak. Kalau sampai ada komponen asli mobil rusak, harga jualnya akan menurun dengan drastis. Kalau Anda berniat menjualnya di kemudian hari, coba lakukan perawatan rutin khususnya di komponen-komponen vitalnya.
Melakukan Pengecekan Interior Mobil
sumber : sobatvariasi.blogspot.com
Selain komponen mesin dan bodi yang menjadi daya tarik calon pembeli mobil, interior juga harus diperhatikan. Bagian dalam mobil seperti jok, dasbor, komponen audio, dan masalah AC harus dicek secara rutin. Kalau Anda menambahkan komponen lain seperti dasbor modifikasi, lakukan perawatan mulai dari kotoran dan fungsinya.
Cara terbaik untuk melakukan perawatan interior adalah sering membersihkannya atau mengelapnya. Saat musim hujan, coba beri alas di bagian bawah agar kotoran tidak menempel di alas dan juga jok. Kalau ada noda segera bersihkan dengan sabun khusus dan air hangat. Jangan diamkan sampai kering karena akan susah dibersihkan.
Memanfaatkan Garansi Mobil dengan Baik
sumber : mag.co.id
Beberapa komponen mobil masih ada dalam cakupan garansi. Kalau Anda mengalami kerusakan beberapa komponen karena sistem mobil bukan karena kesalahan sendiri, segera gunakan. Biasanya mobil yang garansi akan mendapatkan komponen asli dan tidak membayar.
Mempertimbangkan Asuransi Mobil
sumber : pricebook.co.id
Cara terakhir untuk meningkatkan harga jual mobil bekas adalah dengan memberinya asuransi mobil. Dengan asuransi ini, mobil akan terlindungi dengan baik. Kalau ada kecelakaan, Anda akan menerima uang dengan jumlah tertentu yang bisa digunakan untuk memperbaiki mobil.
Salah satu jenis asuransi yang bisa digunakan untuk perlindungan mobil adalah Asuransi Kendaraan Bermotor yang dimiliki oleh ACA. Asuransi ini akan melindungi mobil yang Anda miliki dari berbagai gangguan atau kecelakaan yang tidak diinginkan. Salah satu gangguan yang sering muncul adalah kejatuhan benda keras, terserempet, terbakar, atau dicuri.
Pilih jenis asuransi yang sesuai dengan kebutuhan agar mobil Anda akan terlindungi dari berbagai macam bahaya.
(adi)