NEWS UPDATE
Kamis 20 September 2018 | 08:00 WIB
5 Mobil Favorit Wanita di Indonesia


Wanita masa kini sudah biasa bepergian seorang diri. Mengemudi mobil sendiri tanpa jasa seorang sopir juga sudah bukan hal yang aneh. Pada saat memilih mobil yang akan dibeli, wanita pun biasanya memiliki pertimbangan tersendiri. Ada beberapa elemen yang diperhatikan, seperti bentuk bodi mobil, ukuran kabin, atau kemudahan mengendarai mobil.

Nah, berdasarkan hal-hal tersebut, berikut adalah 5 jenis mobil favorit wanita di Indonesia.

Honda Jazz

sumber :paultan.org

 

Honda Jazz sangat cocok untuk pengendara wanita, bukan hanya karena tampilannya yang modern dan sporty, tetapi juga karena berbagai fitur yang ditawarkan. Sekilas, mobil bertipe hatchback ini terlihat sangat feminin dengan bentuk yang mungil. Dicat dengan warna-warna permen semakin membuatnya terlihat menggiurkan.

Bagi wanita, bagasi Honda Jazz yang cukup luas menjadi keunggulan tersendiri. Hal ini memungkinkan pemilik mobil membawa berbagai keperluan, terutama keperluan pribadi atau keperluan rumah tangga seusai berbelanja.

Toyota Yaris

sumber :arnoldclark

 

Jenis mobil selanjutnya yang banyak disukai oleh para wanita di Indonesia adalah Toyota Yaris. Kelebihan utama mobil ini pun terletak pada bodinya yang feminin dan terlihat sangat cocok bagi seorang wanita.

Keunggulan lain dari jenis mobil ini adalah ukuran ruang kabin yang memudahkan pengendara untuk bergerak dengan lebih nyaman. Selain itu, Toyota Yaris juga lebih mudah dikendarai, terutama di dalam kota dan dalam kondisi macet.

Nissan Grand Livina

sumber :carusermags.com

Bagi Anda yang memiliki kewajiban mengantar jemput anak ke sekolah setiap hari, memiliki ruang kabin yang lega adalah sebuah keuntungan. Nah, Nissan Grand Livina memungkinkan pemiliknya mendapatkan kenyamanan tersebut. Pasalnya, kursi pada baris ketiga mobil yang termasuk dalam kategori small MPV ini dapat dilipat. Di sinilah ruang penyimpanan yang sangat ideal.

Meskipun tidak seperti beberapa mobil matic lain yang identik dengan ukuran mungil, Nissan Grand Livina tampaknya cukup berhasil merebut hati para ibu.

Toyota Vios

sumber :trapo.asia

 

Sedan asal Jepang ini merupakan jenis mobil lainnya yang disukai oleh para wanita di Indonesia. Bagaimana tidak, eksterior Toyota Vios memang tampak sangat mewah dan elegan. Hal ini didukung pula dengan kondisi interiornya. Pada bagian dalam Toyota Vios, aneka fitur hiburan menarik tersedia.

Ada pula beberapa keunggulan teknis pada bagian dalam, di antaranya fitur Auto AC dengan indikator digital serta fitur audio entertainment yang menawarkan sensasi menarik. Keunggulan lain adalah pada desain dashboard yang lebih lega. Selain itu, warna-warna jok kursi juga tampak cerah dan berkualitas baik.

Honda Brio

sumber :hodacaridia.com

 

Jenis mobil lainnya yang tampak sering dikemudikan oleh para wanita di Indonesia adalah Honda Brio. Kendaraan bertipe hatchback ini memiliki ukuran yang mungil dengan lebar 1.680 meter. Meskipun demikian, eksterior mobil tetap stylish dan menarik.

Hal ini didukung pula dengan kecanggihan fitur pada bagian dalam mobil. Selain itu, performa mesin cukup mendukung kelancaran mobilitasnya. Inilah yang menjadi daya tarik utama Honda Brio di mata para wanita sekaligus pria.

Nah, demikian 5 jenis mobil yang cukup populer di kalangan wanita di Indonesia. Daftar ini dapat menjadi bahan pertimbangan Anda sebelum menentukan jenis mobil yang akan dibeli. Jangan lupa, setelah membeli kendaraan roda empat, miliki pula Asuransi Kendaraan Bermotor dari ACA.

Salah satu manfaat utama asuransi ini adalah melindungi kendaraan dari risiko kerugian karena kerusakan dan kehilangan akibat tabrakan maupun perbuatan jahat orang lain. Nah, cukup bermanfaat, bukan?

 

(Lei)