NEWS UPDATE
Selasa 05 Juni 2018 | 08:00 WIB
Apa Saja Tren Otomotif Terbaru di Masa Depan? Berikut Daftarnya!


Tak bisa dimungkiri, dunia otomotif semakin menarik setiap tahunnya, dan membawa inovasi-inovasi baru. Jika sebelumnya mobil hanya bisa dijalankan menggunakan bahan bakar fosil, saat ini penggunaan kendaraan berbahan bakar listrik bahkan tenaga surya pun marak dijumpai. Pencinta otomotif pun semakin aktif meng-upgrade kendaraan yang mereka miliki supaya tampak lebih modern dan fungsional.

Lalu, apa sajakah tren otomotif terbaru di masa depan yang patut diantisipasi? Yuk, kita simak daftarnya.

 

Penggunaan Teknologi Cloud


Sumber : engineersjournal.ie


Selain sistem komputasi awan atau cloud computing, ternyata teknologi ini juga merambah dunia otomotif, lho. Penggunaan teknologi cloud dalam kendaraan diprediksi akan menjadi tren di masa depan, yang mengambil peran dalam segi desain, sistem operasi kendaraan, bahkan sistem fisik yang digunakan.

Sebenarnya, teknologi ini sudah mulai marak digunakan pada fitur mobil zaman modern seperti perangkat peta dengan layanan yang terintegrasi secara real-time, atau menelpon tanpa headset saat berada di dalam mobil. Tentu saja, fitur ini akan membuat pengalaman berkendara semakin efisien.

 

Mobil Listrik Semakin Diminati


Sumber : pixanay.com


Maraknya gerakan untuk selamatkan lingkungan ternyata turut berimbas besar pada teknologi otomotif. Di masa-masa mendatang, penggunaan mobil listrik akan lebih populer ketimbang mobil yang dijalankan menggunakan bahan bakar fosil dengan alasan lebih ramah lingkungan.

Bahkan, di tahun 2016, lebih dari 10 juta unit mobil listrik telah terjual di Eropa. Tren ini diperkirakan akan terus meningkat, dimulai dari penjualan di negara-negara Eropa dan Amerika, sebelum masuk ke pasar Asia.

 

Mobil Otonom Alias Self-Driving


Sumber : Documentarytube.com


Jangan kaget jika di masa depan Anda akan banyak menemui kendaraan modern yang bisa berjalan tanpa supir. Ya, teknologi self-driving vehicle telah digagas sejak beberapa tahun ke belakang dengan tujuan untuk meningkatkan tingkat keselamatan berkendara bagi pengemudi dan penumpang.

Teknologi self-driving ini dilengkapi dengan fitur canggih yang bertujuan untuk mengurangi angka kecelakaan, memiliki pengaturan dan informasi lalu lintas yang lebih baik, dan membuat perjalanan Anda semakin nyaman. Salah satu fitur paling menonjol dari teknologi ini adalah kemampuan kendaraan untuk berhenti saat ada kendaraan lain atau penghalang di depannya menggunakan sensor otomatis. Keren, kan?

 

Digitalisasi Hiburan

Sumber : extremetech.com


Fitur entertainment yang tersedia dalam tren otomotif terbaru di masa depan akan semakin canggih. Hal ini diperkuat dengan diluncurkannya sistem infotainment oleh pabrikan raksasa sekelas Toyota dan Ford untuk mendukung fitur hiburan dan komunikasi bagi pengendara mobil. Sistem yang dibangun akan menghubungkan platform terbuka dengan perangkat smartphone berbasis Android dan iOS.

Hal ini turut menambah canggih fitur-fitur yang tersedia di dalam mobil masa depan, sehingga akan ada banyak pembuat aplikasi yang menyediakan layanan kompatibilitas cross platform untuk dinikmati di berbagai perangkat.

 

Teknologi Cetak 3D untuk Pembuatan Kendaraan


Sumber : gohyp.com


Di masa depan, salah satu tren otomotif yang akan booming adalah penggunaan teknologi cetak 3D untuk “mencetak” kendaraan. Alasan teknologi ini berkembang adalah keselamatan dan efektivitas biaya dalam pembuatan mobil. Salah satu penggagas penggunaan cetak 3D adalah Local Motors yang mendesain Strati dan prototipe mobil lainnya. Diperkirakan, akan semakin banyak investor yang bermain untuk mengembangkan teknologi ini di masa depan.

Tren otomotif tidak hanya seputar teknologi dan fitur-fitur canggih. Salah satu yang diperkirakan masih menempati hati pencinta otomotif adalah penggunaan asuransi. Selain sebagai langkah preventif, asuransi kendaraan seperti ACA membuat pengalaman berkendara Anda akan menjadi semakin nyaman karena lebih terlindungi jika sewaktu-waktu Anda mengalami masalah saat berada di jalanan.

 

(lua)