BERITA
Jum'at 03 September 2021 | 12:15 WIB
ACA Raih Penghargaan Market Leader Award 2021


Jakarta - PT Asuransi Central Asia (ACA) berhasil meraih penghargaan pada acara Insurance Market Leaders Awarding 2021 dari Majalah Media Asuransi pada Selasa, 31 Agustus 2021 yang diselenggarakan secara virtual. penghargaan Market Leaders Award 2021 diberikan kepada perusahaan asuransi di Indonesia berdasarkan pencapaian premi selama 2020.

Dalam acara ini, Ketua Umum Dewan Asuransi Indonesia (DAI), Tatang Nurhidayat memaparkan pertumbuhan ekonomi di Indonesia sebagian besar wilayah tumbuh lebih lambat. Seluruh komponen pengeluaran menunjukkan perlambatan yang cukup signifikan. Kinerja tersebut terkait dengan adanya penyebaran wabah Covid-19. “Dalam kondisi seperti ini, ada beberapa perusahaan asuransi besar telah mencatatkan kinerja yang beragam, ada yang preminya naik tetapi ada juga yang terkontraksi. Terlepas dari hal itu ada perusahaan-perusahaan asuransi jiwa dan umum menjadi penguasa pasar yang sebagaimana ditunjukan dari hasil kinerja keuangan yang lebih besar dibandingkan dengan asuransi lainnya,” ungkap Ketua Umum DAI.

Lembaga Riset Media Asuransi (LRMA) melakukan kajian penilaian menggunakan 9 indikator keuangan dalam laporan keuangan publikasi per 31 Desember 2020. Yakni, pendapatan premi, pendapatan premi neto, klaim dibayar, beban klaim dan manfaat dibayar, investasi, hasil investasi, ekuitas, aset, dan laba bersih.

Berdasar kajian LRMA, dampak pertumbuhan ekonomi yang rendah ini langsung dirasakan industri asuransi. Hasil riset LRMA menunjukkan perolehan premi bruto industri asuransi umum 2020 mengalami kontraksi sebesar 3,79 persen menjadi Rp57,66 triliun dibandingkan 2019 sebesar Rp59,93 triliun. Kajian ini dilakukan berdasar data 70 perusahaan dari 73 asuransi umum yang telah mempublikasikan laporan keuangan per 31 Desember 2020, di luar asuransi umum syariah full fledged.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada perusahaan-perusahaan asuransi yang berhasil mencetak kinerja terbaiknya di tengah tekanan ekonomi pada masa pandemi. Dengan penghargaan yang diraih ini, semakin memacu semangat ACA dalam memberikan pelayanan yang maksimal kepada customer. (FS)