INFO ASURANSI
Sabtu 08 Juni 2019 | 01:00 WIB
5 Cara Mengajukan Kredit Rumah Melalui KPR di Bank


Saat ini cara mengajukan kredit rumah melalui bantuan KPR sudah dimanfaatkan sebagian orang. Kredit Pemilikan Rumah atau KPR merupakan produk perbankan dari sejumlah bank. Layanan ini terutama ditawarkan bagi calon pembeli rumah yang mengalami hambatan biaya. Mengingat bahwa harga properti tidak mudah ditembus oleh pendapatan kerja yang masih minim.

Peluang menarik dari cara mengajukan kredit ini adalah bahwa siapapun bisa jadi pembeli rumah, meski hanya miliki dana yang terbatas. Dengan KPR, Anda cukup mengumpulkan uang muka atau DP. Bahkan ada cara mengajukan kredit tanpa transaksi pembayaran di muka.

Meski uang muka dapat dibayarkan terlebih dulu, namun cicilan rumah sudah pasti menyusul. Oleh karena itu, persyaratan untuk cara mengajukan kredit lewat bank harus terpenuhi.

Syarat mutlaknya, pengajuan KPR wajib disertai kemampuan finansial yang memadai. Pihak bank akan menilai sejauh mana sumber penghidupan Anda sanggup membiayai pelunasan kredit. Biaya cicilan per bulan sangat mungkin berjangka waktu panjang, bahkan hingga puluhan tahun. Jika nasabah dinilai kurang mampu, maka pihak bank akan menolak pengajuan tersebut.

Lantas, bagaimana cara mengajukan kredit layanan KPR agar disetujui oleh bank?

  1. Lengkapi Dokumen Persyaratan

https://www.washingtonpost.com

Langkah pertama yaitu memilih salah satu bank kepercayaan Anda. Sebaiknya bank ini sudah bekerja sama dengan Developer, karena proses KPR akan lebih lengkap.

Selanjutnya, persiapkan dokumen berupa data diri selengkap mungkin untuk memberikan nilai positif di hadapan pihak bank. Kepercayaan penting untuk jalinan kerja sama yang mudah dan cepat.

Nah, apa saja bentuk dokumen yang disyaratkan? Anda harus membawa NPWP, e-KTP, Kartu Keluarga, Foto Kopi KTP Suami atau Istri bila telah menikah. Selain itu jangan lupa membawa slip gaji disertai surat keterangan kerja, dan rekening koran tabungan 3 bulan terakhir.

  1. Tepati Waktu Pengajuan, Isi Formulir Pemesanan

https://cdn.newsapi.com.au

Waktu pengajuan dianjurkan pada minggu ketiga dan mimggu keempat pada saat bank mengejar target dan melonggarkan persyaratan.

KPR dapat diajukan dengan mengisi formulir pemesanan unit. Biasanya besaran DP yang disiapkan sekitar 15% dari harga rumah. Lunasi seluruh biaya pemesanan dan juga DP. Setelah itu lengkapi formulir dan juga dokumen yang dipersyaratkan.

  1. Memperhitungkan Biaya Cicilan Rumah Tiap Bulan

http://financeaffairs.weebly.com

Mengenai target cicilan rumah per bulan, perhitungkan secara cermat ketika cara mengajukan kredit rumah mulai Anda pahami. Idealnya, besar jumlah cicilan sekitar 30 persen dari seluruh total penghasilan. Semisal, Anda memiliki penghasilan 8 juta per bulan, maka cicilan yang akan dibayarkan tidak lebih dari 2,4 juta per bulan.

Jika tidak sanggup dipenuhi sesuai persyaratan dalam dokumen, maka pihak bank berhak menyita properti milik pribadi Anda. Oleh karenanya, bijaklah dalam memilih tipe hunian rumah sesuai kemampuan finansial Anda. Serta cermati dengan detail setiap prosedur yang disampaikan oleh bank dan juga Developer hunian tersebut.  

  1. Persiapkan Biaya Ekstra Saat Pengajuan Kredit

https://rdcnewsadvice.wpengine.com

Setelah menyelesaikan proses analisa resiko dan survey penilaian properti, transaksi berlanjut ke tahapan akad kredit. Pada cara pengajuan kredit di tahap ini, terdapat biaya ekstra, antara lain BPHTB, biaya asuransi Fidusia, provisi kredit, serta biaya notaris. Jika proses akad kredit sudah selesai maka bank akan langsung mentransfer dana kepada pengembang atau developer.

  1. Surat Pengajuan Kredit Setelah KPR Disetujui

https://cardinalhawaii.com

Jika KPR sudah disetujui maka bank akan segera mengeluarkan surat pengajuan kredit. Terdapat info notaris yang telah ditunjuk bank untuk mengurus seluruh persyaratan.

Pada akhirnya setelah akad kredit ditandangangani, proses panjang dari cara mengajukan kredit akan selesai di depan notaris. Jangan lupa melunasi uang muka, mengecek ulang seluruh dokumen, dan terutama sertifikat rumah. 

Prosedur cara mengajukan kredit dengan layanan KPR tampak tidak mudah, dan butuh waktu berbulan-bulan. Akan tetapi berbekal komitmen maka seluruh prosesnya pun dapat Anda tempuh sampai tahap akhir. Sembari mencapai target dari seluruh cara mengajukan kredit di bank, jangan lupa mengambil proteksi yang tepat juga. Salah satu yang dianjurkan adalah layanan Asuransi Rumah Idaman (ASRI) dari ACA. Dengan asuransi ini, kepemilikan rumah Anda dapat terjamin dari segala permasalahan yang tidak terduga. Semoga bermanfaat.

(Ocha)