INFO ASURANSI
Selasa 05 Februari 2019 | 08:00 WIB
5 Furnitur Minimalis yang Cocok untuk Rumah Kecil


Memiliki rumah berukuran kecil bukan berarti tidak bisa berkreasi dalam mendesain interior ruang. Namun, karena keterbatasan lahan, Anda harus cermat dalam memilih dan menata furnitur rumah demi menghadirkan desain ruangan yang estetik dan nyaman bagi semua anggota keluarga.

Jangan sampai ragam model dan bentuk furnitur rumah yang ada saat ini membuat Anda impulsif dalam memilih. Pasalnya, Anda tetap harus memperhatikan dimensi dan model furnitur yang sesuai dengan ukuran serta desain ruangan di rumah. Dengan memilih furnitur yang tepat, rumah pastinya akan terlihat semakin indah dan luas. Nah, berikut adalah beberapa furnitur minimalis yang cocok untuk rumah kecil.

Sofa Berbentuk L


archiproducts.com

 

Sofa adalah furnitur yang menjadi elemen utama dalam ruang keluarga. Namun, sebaiknya hati-hati dalam memilih furnitur yang satu ini. Pemilihan model dan ukuran sofa yang tidak tepat akan membuat ruang keluarga tampak sesak dan tidak enak dipandang.

Sofa berbentuk L bisa menjadi solusi sempurna untuk ditempatkan di ruang keluarga yang berukuran kecil. Tak hanya berfungsi sebagai tempat berkumpul, sofa ini juga bisa menjadi pembatas ruang tanpa sekat. Jika ingin menghadirkan kesan ruangan yang lebih luas, Anda juga bisa menempatkan sofa L mengikuti bentuk siku dinding rumah.

Sofa Bed


julianjones.co.uk

 

Furnitur lainnya yang bisa mengatasi keterbatasan ruang adalah furnitur yang bisa dilipat dan dipindah dengan mudah sepeti sofa bed. Anda bisa menempatkan furnitur multifungsi ini sebagai pengganti sofa di ruang keluarga. Agar lebih terlihat estetik, Anda juga bisa memadukannya dengan meja samping atau side table. Ketika ada saudara yang berkunjung, buka sofa hingga membentuk kasur. Ketika sudah tidak digunakan, Anda bisa melipatnya kembali menjadi sofa. Praktis, bukan?

Kabinet Kaca


walmart.com

 

Untuk menghemat ruang di kamar tidur yang sempit, lemari tinggi dengan pintu cermin geser bisa menjadi salah satu solusi yang tepat. Selain menghemat ruang untuk meja rias, cermin yang ada di lemari akan memberikan kesan yang lebih luas pada ruangan. Anda bisa menempatkan furnitur ini di sudut kamar yang sejajar dengan pintu masuk sehingga semua sudut kamar bisa terlihat dari cermin.

Minibar Serbaguna


wanzl.com

 

Salah satu siasat yang sering diterapkan pada rumah-rumah bertipe kecil adalah dengan menyatukan ruang tamu, ruang keluarga, serta ruang makan tanpa sekat. Untuk itu, Anda memerlukan furnitur rumah yang dapat berfungsi sebagai pembatas ruangan. Minibar serbaguna adalah salah satunya. Selain dapat digunakan sebagai meja makan dan meja dapur, model meja seperti ini juga memiliki rak penyimpanan di bagian bawah yang bisa Anda gunakan untuk menyimpan buku, dokumen, atau barang-barang lainnya.

Bangku dan Stool yang Memiliki Fungsi Storage


overstock.com

 

Menjaga kerapian sangat penting untuk menciptakan ruangan yang nyaman dan indah, terutama pada rumah berukuran kecil. Masalahnya, menggunakan tempat penyimpanan yang besar juga akan membuat ruangan terkesan sesak. Untuk menyiasatinya, Anda bisa menggunakan furnitur-furnitur yang memiliki fungsi rahasia. Salah satunya seperti bangku penyimpanan atau storage bench. Dengan furnitur ini, maka Anda bebas menyimpan apa pun tanpa khawatir rumah terlihat penuh sesak.

Nah, itulah 5 furnitur minimalis yang cocok untuk rumah kecil. Semoga bermanfaat. Terlepas dari keindahan desain interior, menjaga rumah dari hal-hal buruk juga menjadi sesuatu yang tidak boleh Anda abaikan. Nah, agar hunian Anda senantiasa terlindungi dari risiko-risiko yang tidak diinginkan seperti pencurian, kebakaran, atau bencana alam, pastikan Anda telah memiliki Asuransi Rumah Idaman (ASRI) dari ACA.

 


(rha)