INFO ASURANSI
Sabtu 13 Juli 2019 | 01:00 WIB
Inilah Cara Kredit Rumah Melalui Bank Mandiri


Salah satu fasilitas yang tersedia pada bank-bank tertentu adalah Kredit Pemilikan Rumah (KPR) untuk pihak perseorangan dalam membeli tempat tinggal. Mandiri sebagai bank yang cukup dikenal di tengah masyarakat juga menghadirkan fasilitas tersebut kepada nasabahnya. Sebagai suatu penawaran yang menarik dan dibutuhkan, Mandiri KPR dianggap sebagai solusi serta sudah dimanfaatkan oleh sebagian orang.

Melalui Mandiri KPR, calon pemilik rumah yang memiliki pendapat kerja tidak terlalu banyak akan tetap bisa membangun rumah impiannya. Berdasarkan hal tersebut, siapa pun dapat memiliki peluang untuk dapat mengajukan kredit dalam pembelian atau pembangunan rumah meskipun memiliki dana terbatas.

Akan tetapi, pengajuan Mandiri KPR tentu memiliki persyaratan tertentu yang harus dipenuhi oleh kreditur. Dalam hal ini, meskipun memiliki dana terbatas pengajuan Mandiri KPR memiliki persyaratan mutlak yaitu harus disertai dengan kemampuan finansial yang memadai. Terdapat beberapa cara agar pengajuan kredit layanan Mandiri KPR dapat disetujui oleh pihak bank yang dapat dilihat pada beberapa ulasan dibawah ini.

Melengkapi Dokumen Persyaratan

https://www.ibizapropertyguide.com/

Sebagai bentuk kepercayaan akan kemampuan calon kreditur, pihak bank tentu akan memberikan persyaratan berupa kelengkapan dokumen tertentu. Persyaratan berupa data diri selengkap mungkin tersebut tentu wajib dilampirkan oleh calon kreditur.

Adapun bentuk dokumen yang disyaratkan biasanya berupa e-KTP, Kartu Keluarga, NPWP, dan juga fotokopi KTP istri atau suami jika sudah menikah. Selain itu, pengajuan Mandiri KPR juga harus menyertakan kelengkapan dokumen berupa penghasilan calon kreditur. Seperti rekening koran tabungan dalam jangka waktu tiga bulan terakhir serta slip gaji yang disertai dengan surat keterangan kerja.

Menepati Waktu Pengajuan Dan Mengisi Formulir Pemesanan

https://psmag.com

Waktu yang dianjurkan untuk melakukan pengajuan Mandiri KPR yaitu pada minggu ketiga atau keempat. Waktu tersebut merupakan saat dimana pihak bank mengejar target dan juga melonggarkan persyaratan.

Nilai DP yang harus disiapkan biasanya sebesar 15% dari harga rumah. Selain itu, Mandiri KPR juga dapat diajukan dengan melakukan pengisian formulir pemesanan unit. Dalam hal ini, calon kreditur juga harus melunasi seluruh biaya baik DP maupun biaya pemesanan unit rumah. Hal selanjutnya yaitu kredit harus melengkapi formulir serta dokumen yang disyaratkan.

Memperhitungkan Biaya Cicilan Rumah Per Bulan

https://truthout.org

Setelah melakukan pengajuan Mandiri KPR dan disetujui, kreditur tentu harus bertanggung jawabdalam melunasi kreditnya. Dalam hal ini, kreditur harus memahami tentang target perhitungan cicilan rumah setiap bulannya.

Berdasarkan hal tersebut, nilai cicilan biasanya diambil dari sekitar 30% dari total penghasilan kreditur. Apabila kreditur tidak memenuhi persyaratan yang ditentukan sesuai dokumen maka hal yang dilakukan oleh pihak bank adalah akan menyita barang berharga milikkreditur.

Mempersiapkan Biaya Ekstra Ketika Pengajuan Kredit

https://www.rd.com

Apabila pengajuan telah disetujui dan menyelesaikan proses analisa risiko serta survey penilaian properti. Langkah selanjutnya yang harus dilewati oleh calon kreditur adalah tahapan akad kredit. Pada tahapan tersebut, terdapat biaya tambahan yang harus dikeluarkan oleh calon kreditur.

Biaya ekstra tersebut terdiri dari BPHTB, provisi kredit, biaya notaris, dan biaya asuransi Fidusia. Setelah proses akad kredit beserta pelunasan biaya ekstranya, maka pihak bank akan langsung mengirimkan dana kepada pengembang atau developer penyedia rumah calon kreditur.

Surat Pengajuan Kredit Setelah KPR Disetujui

https://easyaccountingsystem.co.id

Saat persetujuan pengajuan Mandiri KPR, kreditur akan mendapatkan dokumen berupa surat pengajuan kredit dari pihak bank. Salah satu dokumen tersebut berupa informasi notaris yang ditunjuk oleh pihak bank untuk mengurus seluruh persyaratannya.

Dalam hal ini, akad kredit akan ditandangangani di hadapan pihak notaris. Dengan demikian, proses pengajuan Mandiri KPR telah berhasil dilakukan dan kreditur bisa mendapatkan sertifikat rumah serta melunasi cicilan rumah setiap bulannya.

Sebagai sesuatu yang penting dan berisiko, prosedur pengajuan Mandiri KPR tentu terlihat tidak mudah. Namun jika kreditur berkomitmen dalam mengambil layanan KPR tersebut, maka semua proses akan dapat ditempuh hingga tahap akhir. Setelah mendapatkan rumah dengan cara yang tidak mudah, Anda juga harus mempersiapkan proteksi rumah yang tepat.

Salah satu asuransi rumah yang terpercaya dan sangat dianjurkan adalah layanan Asuransi Rumah Idaman dari ACA. Asuransi yang biasa dikenal dengan istilah ASRI tersebut mampu menjamin kepemilikan rumah dari berbagai permasalahan yang tidak terduga.

(Arga)