INFO ASURANSI
Senin 22 Oktober 2018 | 08:00 WIB
Tips Memilih Pagar Rumah Minimalis


Sebagian besar rumah dengan konsep modern sudah dilengkapi dengan pagar. Guna pagar antara lain untuk melindungi rumah dari bahaya yang berasal dari luar, melindungi privasi penghuni rumah, atau sebagai elemen penghias eksterior rumah. Ada beragam jenis pagar yang dapat dipilih. Pemilihan pagar sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan serta tema hunian.

Untuk rumah berkonsep minimalis, pagar yang digunakan juga harus minimalis. Hal ini perlu dilakukan untuk menciptakan keserasian di antara berbagai elemen dalam area rumah. Nah, berikut beberapa tips yang dapat Anda coba untuk memilih pagar rumah minimalis tersebut.

 

Gunakan material yang tepat


sumber : minimalisxrumah.com

 

Ada beberapa jenis material yang dapat digunakan sebagai pagar, antara lain batu alam, kayu, kawat, besi tempa, bata, atau tanaman hidup. Masing-masing material memiliki karakteristik yang berbeda. Pagar dari besi tempa, misalnya, memiliki daya tahan yang kuat serta pilihan model yang variatif. Untuk melindungi privasi, Anda bisa memilih pagar bata karena benar-benar menutupi area rumah dari pandangan.

Khusus untuk desain rumah minimalis, Anda dapat memilih pagar rumah yang efisien, seperti cutting laser atau besi tempa. Jika menggunakan tanaman hidup, pilihlah jenis tanaman yang tidak terlalu rimbun.

 

Warna dapat menciptakan kesan


sumber : minimalisxrumah.com

 

Warna yang cocok digunakan untuk desain rumah minimalis adalah warna-warna pastel dan putih. Anda juga dapat mengaplikasikan konsep ini ketika memilih pagar rumah. Salah satu warna yang bisa dipilih adalah putih. Tampilan yang polos bukan hanya menciptakan kesan sederhana, tetapi sekaligus mewah dan anggun.

Hanya saja, warna-warna polos dan terang ini mudah terpapar kotoran, baik debu, lumpur, dan sebagainya. Kondisi ini membuat tampilan pagar menjadi kusam dan tidak lagi memukau. Untuk menghindarinya, Anda harus melakukan perawatan secara rutin dan menyeluruh.

 

Manfaatkan pencahayaan lampu sorot


sumber : gambarfurniturekeren.com

 

Dengan menambahkan beberapa elemen dekoratif, Anda dapat membuat area bagian depan rumah, termasuk pagar, tampak semakin cantik. Namun, untuk rumah minimalis, cahaya lampu sorot pada malam hari sudah cukup membuatnya lebih hidup. Lampu sorot ini pun dapat membuat tampilan pagar lebih eksklusif dan lain daripada yang lain.

Lampu sorot dapat menciptakan kesan yang berbeda, tergantung pada arah yang disorot serta warna lampu. Jadi, pastikan Anda terlebih dahulu berkonsultasi kepada ahlinya sebelum membeli lampu untuk mendukung pencahayaan pagar.

 

Gunakan kombinasi material


sumber : rumahminimalismedia.com

 

Tips lain yang dapat Anda terapkan adalah menggunakan kombinasi material yang berbeda untuk pagar. Sebagai contoh, pagar beton dapat dikombinasikan dengan material kayu. Hal ini dilakukan untuk mengurangi kesan monoton pada pagar. Pada dasarnya, material kayu akan menciptakan suasana yang hangat dan dinamis.

Namun, jika memilih melakukan hal ini, pastikan Anda siap dengan perawatan yang lebih intensif. Bagaimanapun, pagar merupakan bagian pertama yang dilihat tamu dari sebuah rumah sehingga harus dijaga dengan baik.

 

Perhatikan faktor keamanan


sumber : blog.mizanstore.com

 

Faktor keamanan juga perlu diperhatikan ketika memilih pagar. Sesuai fungsinya, pagar sebaiknya dapat berperan maksimal melindungi rumah dari hal-hal yang tidak diinginkan yang berasal dari luar rumah. Selain material yang tepat, Anda juga dapat melindungi rumah dengan cara yang lain, misalnya memasang kunci atau memiliki asuransi properti.

Salah satu asuransi yang dapat memberikan jaminan terhadap aset Anda adalah asuransi ASRI (Asuransi Rumah Idaman) dari ACA. Asuransi ini akan melindungi aset properti Anda dari risiko kebakaran, pencurian dengan kekerasan, gempa bumi, dan berbagai musibah yang tidak diduga lainnya.

Nah, demikian beberapa cara memilih pagar rumah minimalis yang perlu Anda ketahui.  Dengan menerapkan hal ini, rumah dapat disulap menjadi area beristirahat yang nyaman.

 

(lei)