INFO ASURANSI
Selasa 19 Juni 2018 | 08:00 WIB
Punya Rumah Bata Ekspos? Cobalah 6 Ide Desain Rumah Ini


Interior bata ekspos biasanya memberi kesan antik atau “kasar” (rustic), tetapi Anda tidak perlu terjebak dengan dua gaya tersebut saat mendekorasi rumah.  Tren desain rumah masa kini menawarkan banyak variasi untuk menciptakan interior menarik dengan dinding bata dalam berbagai gaya. Jika Anda punya rumah dengan bata ekspos, dan ingin membuatnya terlihat segar, gunakan enam ide ini sebagai inspirasi.

 

Dinding putih dan bata untuk rumah modern


Sumber : hemnet.se

 

Jika Anda ingin menghias rumah dengan gaya modern, tetapi ingin mempertahankan dinding bata ekspos, coba padukan dengan interior serba putih. Anda bisa membiarkan satu bagian dinding tetap berupa bata, dan mengecat semua bagian dinding yang lain dengan warna putih. Pilih dekorasi minimalis kontemporer untuk menghias ruangan.

Dinding bata ini sebaiknya menjadi “pusat fokus pandangan” (focal point). Anda bisa menghadapkan sofa dan meja ke arahnya. Padukan semua ini dengan tirai dan sofa serba putih, serta lantai kayu berwarna terang.

 

Ruang baca trendi berdinding bata


Sumber : 3sems.com

 

Punya ruang khusus yang ingin Anda jadikan ruang baca? Atau mungkin Anda ingin menggabungkan ruang kerja dengan perpustakaan mini? Manfaatkan dinding bata ekspos untuk menciptakan interior trendi. Pilih rak buku modern yang tidak memiliki panel belakang, sehingga dinding bata Anda dapat sekaligus berfungsi sebagai latar bagi koleksi buku-buku.

Untuk melengkapinya, tambahkan meja kerja dan kursi modern yang ergonomis, serta beberapa sofa tunggal berlengan empuk dengan warna favorit Anda. Gantung beberapa kutipan literatur berbingkai di titik-titik strategis di dinding ruangan.

 

Kamar tidur bergaya industrial


Sumber : decoist.com

 

Gaya industrial kini semakin banyak merambah tren desain rumah urban, bahkan kamar tidur yang biasanya identik dengan tema lembut. Anda bisa membuat desain kamar semakin “gagah” dengan aksen segaris lapisan semen, sehingga memberi kesan bahwa kamar tersebut belum selesai (oleskan lapisan semen ini pada bagian yang menonjol, misalnya di atas kepala tempat tidur).

Tambahkan aksen logam seperti rak dan kerangka tempat tidur dari besi untuk mempertajam kesan industrial. Gunakan penutup tempat tidur bercorak warna-warni untuk memperhalus desainnya

 

Interior bata ekspos kelabu


Sumber : designing.net

 

Ingin membuat interior bata ekspos terlihat lebih modern? Coba cat dinding bata dengan warna abu-abu yang agak gelap. Anda bisa menggabungkan warna ini dengan perabot serba putih dan lantai kayu atau ubin batu terang. Hasilnya adalah ruangan bergaya modern yang lebih berkesan elegan ketimbang retro.

Mengecat dinding bata ekspos membutuhkan perhatian khusus karena Anda harus membersihkan permukaannya dengan seksama. Jika tidak yakin, gunakan jasa tukang cat atau kontraktor profesional untuk melapisi dinding bata tersebut dengan warna pilihan.

 

Dinding bata untuk galeri modern


Sumber : pinterest.com

 

Ubah rumah Anda menjadi galeri mini dengan menjadikan dinding bata sebagai “alas” untuk berbagai karya seni. Pasang lukisan abstrak, fotografi seni hitam-putih, serta seni modern berwarna-warni di dinding bata Anda. Padukan dengan lampu gantung atau dinding ukuran kecil dengan cahaya lembut (di luar lampu utama).

Agar kesan mirip galeri semakin kuat, Anda bisa menggunakan sesedikit mungkin perabot. Gunakan perabot inti bergaya minimalis untuk ruangan tersebut, sehingga karya-karya seni di dinding tidak tersaingi.

 

Dinding bata untuk kamar mandi

Dinding bata ekspos cocok sebagai aksen untuk kamar mandi, terutama jika ruang tersebut cukup luas. Anda bisa memadukannya dengan dinding marmer bercorak yang warnanya relatif terang. Gunakan dinding bata sebagai aksen di sisi yang tidak banyak terkena air. Padukan dengan lantai ubin mosaik serta elemen keramik putih, misalnya pada bak mandi dan wastafel.

Dinding bata ekspos akan membuat desain rumah Anda semakin menarik. Pastikan untuk menjaganya dengan asuransi bermutu seperti ASRI dari ACA

 

(pui)